Pages

Rabu, 18 Juli 2012

untaian kata pelembut hati [Orang tua]

SMS dari seorang teman baik. 

Siapa engkau sehingga bisa menghitungnya? Dan siapa pula engkau mengaku bisa mengganti semuanya? 

Barisan huruf di atas begitu menghujam
di bawah ini adalah SMS lengkapnya, bacalah kawan.. dapatlah ini sebagai pelembut hati, aamiin

" Allah Ta’ala mewasiatkan orang tua kepada kita. Bukan untuk dibayar segala jasanya dengan harga. Siapa engkau sehingga sehingga bisa menghitungnya? Dan siapa pula engkau mengaku bisa mengganti semuanya? Bukan itu. Tak pernah akan. Ada harga lain yang mungkin tetap tak cukup. Tapi ia adalah nilai yang melampaui harga kelima huruf penyusunnya : cinta. Allah ingin cinta hadir dalam wajah kita setiap bertemu mereka. Allah mau agar cinta hadir di tangan kita yang lembut memapah mereka. Allah suka jika cinta hadir dalam tiap huruf di lisan, tiap nafas di paru, tiap gerak di otot, dan tiap getar di hati. Ridho Allah, ada pada ridho orang tua. Meski, kemudian selalu ada prioritas cinta. Jika mereka ingin agar kita mempertandingkan Allah dengan yang lain, gugurlah ketaatan. Tetapi ketaatan dalam satu sisi ini saja yang gugur; ketaatan jika mereka ingin agar kita mengundang murka Allah. Selebihnya, wa shahibuma, dan persahabatilah mereka."
[ Salim A Fillah]

Tidak ada komentar: