Pages

Selasa, 23 Juli 2013

Tentangnya

Hanya karena ingin menulis..
menulis tentangnya

Hanya karena ingin menuliskan kebaikannya
Hanya karena ingin menuliskan keteladanannya
Ku katakan aku kagum..

Ku melihat
engkau begitu lapang terhadap apapun
Terhadap waktumu
Terhadap hartamu
Terhadap tenagamu

Ku mendengar
engkau senantiasa memotivasiku untuk lapang

Ibu,
aku ingin miliki hati sepertimu

semoga Allah senantiasa  melindungi engkau dari godaan setan yang terkutuk


Tentangnya..

Senin, 06 Mei 2013

Takut Miskin?

dari mana datangnya harta kita? tak lain dan tak bukan, ialah dari Allah subhanahu wa ta'ala semata..


~~~


Aku? Aku tentu pernah takut miskin. Terlebih ketika sedang sempit. Sungguh uang 1000, sangatlah berharga. Sangat menghitung – hitung pengeluaran. Defisit. Bahaya. Sungguh khawatir, bagaimana jadinya jika bulan ini defisit, arghh tidaaak -> alay.

Terlupakah?

engkau..

Berusaha sebaik mungkin dihadapan manusia,
Sudahkah berusaha sebaik mungkin dihadapan Sang pencipta?

Berusaha memenuhi hak – hak manusia,
Sudahkah berusaha sekuat tenaga memenuhi hak Sang Khalik?

Berusaha keras memperbaiki hubungan dengan manusia,
Sudahkah berusaha keras memperbaiki hubungan dengan Ar Rahman?

siapa engkau?


yaa Rabb,,
rabbigh firly 

Minggu, 05 Mei 2013

beliau yang menginspirasi


4-5 mei adalah hari H pelaksanaan proyek yang diadakan dosenku. Dosen mata kuliah kapita selekta ilmu ekonomi. Beliau mengadakan pelatihan metode kuantitatif direct marketing, yang tak lain adalah bahasan pada saat kuliah kapita selekta ilmu ekonomi. 2 hari pelaksanaan, yang membutuhkan kira – kira 3 bulan atau lebih untuk persiapan acara ini. Alhamdulillah, lega setelah acara selesai.

Dosenku satu ini selalu saja menekankan ilmu yang bermanfaat pada anak didiknya. Selalu ingin menyampaikan ilmu agar ilmu itu bisa bermanfaat. Bahkan, tujuan beliau mengajak anak didiknya terlibat dalam pelatihan ini-pun dimaksudkan agar kami mendapat ilmu bukan hanya teori, namun diterapkan. Selain itu, beliau ingin agar kami lebih semangat lagi dalam menyusun tugas akhir kami setelah pelatihan ini selesai. Hmm, kupikir apa hubungannya dengan tambahan semangat? Apa benar menambah semangat?

Minggu, 14 April 2013

Semangat

Sesungguhnya, bersama kesulitan ada kemudahan. Sesungguhnya, bersama kesulitan ada kemudahan.” (Al Insyiroh [94]: 5-6)

Sesungguhnya bukan karena sulit kita menjadi tidak berani, tetapi karena kita tidak beranilah membuat segala sesuatu menjadi sulit.” (Andre Wongso)

Ini tentangmu, wahai Tugas Akhir..

Judul, permasalahan, bertemu dosen pembimbing, revisi, jurnal, mengetik, perpustakaan, software, print, A4, A5.
Hmm, sepertinya itu semua menghiasi semester ini. hanya satu matu kuliah, skripsi. 6 sks. What do you think about it?
~~~

Selasa, 09 April 2013

Mempelajari Ilmu

sumber gambar : ini


wahai sahabat..
kukatakan kau sungguh bersabar dalam menuntut ilmu. betapa tidak, kau sudah bertahun - tahun menuntut ilmu.

sudah berapa lama kita menuntut ilmu hingga hari ini? jika saat ini kau sedang menempuh pendidikan Sekolah Menengah Atas kelas XII, maka kau telah menempuh pendidikan 6 tahun untuk Sekolah Dasar, 3 tahun untuk Sekolah Menengah Pertama, dan 2 tahun lebih untuk Sekolah Menengah Atasmu. hmm, bukan waktu yang singkat.

apalagi jika kita sudah kuliah, mungkin kita sudah menuntut ilmu di sekolah selama 12 tahun, atau kurang dari itu bagi yang mengambil kelas akselerasi. 12 tahun, itu bukan waktu yang singkat. tapi, kita bisa melaluinya, wahai sahabat.. ternyata kita bisa bersabar menuntut ilmu umum di sekolah selama itu. bersabar untuk setiap pagi berangkat ke sekolah, mengerjakan tugas, mengerjakan ujian, hingga bersabar untuk belajar menghadapi Ujian Sekolah ataupun Ujian Nasional. betapa besar perjuangan untuk menuntut ilmu selama kurun waktu yang tak singkat itu.

Rabu, 13 Maret 2013

Merancang Kematian



Setiap manusia pasti merasakan kematian. Telah ditetapkan waktu ajal kita. Namun, kita tak tahu dalam keadaan apa Allah subhanahu wa ta'ala memerintahkan malaikat maut merenggut nyawa kita. Sedang dalam kebaikan kah kita? Atau sebaliknya?


Jika kita ingin kematian yang baik, maka kita harus menyiapkan bekal untuk kehidupan di akhirat kelak. Jangan menganggap remeh suatu amalan. Kawan, hanya keimanan yang bisa menyelamatkan kita. Akhirat, bukan hanya sesaat seperti di dunia. Namun, sebaliknya ia kekal. Di mana setiap amalan akan dihisab dan dipertanggungjawabkan.

Hukuman paling ringan di neraka adalah kaki diberi bara api. Hukuman paling ringan ini saja sudah mendidihkan kepala. Bagaimana rasanya dengan hukuman yang jauh lebih berat? siksa di neraka begitu dahsyat.

Oleh sebab itu, wahai diri perbaikilah tujuan hidupmu.. Senantiasa muhasabah
Persiapkan kematian, dan rancang ia hingga menjadi akhir yang baik.

Jadilah Jujur


sumber : ini
Berbohong, sangatlah berbahaya. Satu kebohongan akan diikuti oleh kebohongan lainnya. Seberapa burukkah berbohong?

~~~

Allah subhanahu wa ta’ala berfirman,”Pada hari kiamat engkau menyaksikan orang – orang yang berbohong kepada Allah, wajah mereka menjadi hitam. Bukankah di neraka jahannam ada tempat bagi mereka yang sombong.” [QS. Al Zumar : 60]

Wahai diri, bagaimana jadinya keadaanmu diakhirat kelak?

Nabi Shallallahu ’alayhi wa sallam bersabda,”Apabila seorang hamba berbohong, malaikat yang menyertainya akan menjauh sekitar satu mil karena bau busuk perbuatannya.” [HR. al Tirmidzi no. 1978]

Wahai diri, malaikat akan menjauh darimu. Siapakah yang akan mendekat? Setan.

Wahai diri, taukah kau Rasulullah tidak senang kepadamu yang berbohong… tetapi masih ada kesempatan bagimu. Bertobatlah.

Kamis, 14 Februari 2013

Selasa, 12 Februari 2013

Tentangmu Wahai Sahabat

"Permisalan teman duduk yang shalih dan buruk adalah seperti penjual minyak wangi dan tukang pandai besi. Adapun penjual minyak wangi, bisa jadi ia akan memberimu minyak wangi, atau kamu akan membeli darinya atau kamu akan mendapat bau harum darinya. Adapun tukang pandai besi, bisa jadi ia akan membuat pakaianmu terbakar, atau kamu akan mendapat bau yang tidak sedap darinya.” (HR. Bukhari No. 2101, Muslim No. 2628)
Tentangmu,wahai sahabat..
Kukagumi cintamu padaNYA
Kukagumi kelapangan hatimu
Kukagumi kemuliaan akhlakmu
Kukagumi caramu menjaga hati sahabatmu

Sabtu, 26 Januari 2013

Peran Seorang Ibu

Ibu adalah seseorang yang melahirkan kita di dunia. Ialah ibu yang merawat ketika diri ini masih belum berdaya. Dirasakannya lelah ketika menjaga, ketika terjaga.
Waktu terus berjalan.. apakah kau mulai berani membantahnya? Apakah kau lupa dengan segala kebaikannya? Apakah kau lupa untuk menjaga hatinya? Apakah kau tega mengalirkan tangis akibat ulahmu?
Wahai sahabat.. jangan kau bebani ibumu dengan ulahmu, jangan biarkan ia menangis.. jagalah hatinya.. jagalah hatinya.. jagalah hatinya

Selasa, 22 Januari 2013

Air Berlebih

Bismillah

sumber : ini
"Maka apakah penduduk negeri – negeri itu merasa aman dari kedatangan siksaan Kami kepada mereka di malam hari di waktu mereka sedang tidur?"
"Atau apakah penduduk negeri – negeri itu merasa aman dari kedatangan siksaan Kami kepada mereka di waktu matahari sepenggalahan naik ketika mereka sedang bermain?" [QS. Al A'raf : 97 - 98]

Bencana ia bisa hadir kapanpun,
Allah berkehendak,maka terjadilah ia.

Rabu, 09 Januari 2013

menyikapi apa yang terjadi

bismillah
sebuah pesan singkat, dari seorang sahabat yang tak terganti

Jangan bebani diri dengan ingin mengatur segalanya. Terima kehendak Allah Yang Maha Baik. [Ust. Syarif Baraja]